Mansalotim- Dua siswa yang selama ini sangat aktif dalam kegiatan ektrakurikuler akademik atas nama Windy Andika siswi kelas XII IPA1 sukses meraih juara 1 pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) bidang Biologi Terintegrasi dan Umar Abdullah siswa XII IPA2 berhasil meraih juara 2 bidang Matematika Terintegrasi, papar Ziad Aenullah selaku pembina Study Club matematika MAN 1 Lotim.
Dengan berhasilnya Windy Andika meraih juara 1 pada KSM tingkat provinsi ini maka Windy akan wakili NTB ke KSM Tk. Nasional sekitar akhir oktober 2021 ini karena sesuai juknis KSM tahun 2021 bahwa peserta KSM Tk. Nasional adalah para Juara 1 pada masing_masing bidang lomba. Insya alloh dari sisa waktu yang ada saat ini akan kita manfaatkan maksimal untuk memberikan bimbingan tambahan untuk siswi andalan NTB ini untuk bisa meraih hasil terbaik nantinya di ajang KSM Tk. Nasional, ungkap M Nurul Wathoni selaku Kepala MAN 1 Lotim.
Lanjut Wathoni, Windy Andika memang kami akui memiliki ketekunan dan berprestasi dalam bidang biologi. Tapi dalam KSM ini materi soalnya terintegrasi dengan alquran yang tentu akan menjadi tantangan tersendiri bagi Windy agar dapat juga menguasai materi biologi yang terintegrasi dengan alquran ini termasuk soal KSM ini juga ada yang menggunakan bahasa arab dan bahasa inggris yang tentunya menuntut siswa biasa menguasai dan nemahami kedua bahasa tersebut. Karena itu kita upayakan bimbingan yang lebih mendalam lagi terkait tafsir ayat alquran yang berhubungan dengan biologi dengan bantuan dan bimbingan dari rekan_rekan guru PAI serta guru bahasa inggris.
Atas capaian prestasi yang membanggakan ini H Sirojuddin selaku Kakanmenag Lotim menyampaikan rasa bangganya. Memang siswa MAN 1 Lotim hampir setiap minggu nenggondol piala prestasi dan ini patut diapresiasi serta dijadikan contoh bagi madrasah negeri lainnya di.Lotim. Kita ingin semua madrasah bisa fatabikulkhairat dalam meraih prestasi untuk bisa mewujudkan madrasah mandiri dan prestasi, tegas Sirojuddin dengan penuh optimisme. (Nwt)